PERPUSTAKAAN AGRIVANA VIDYA 

SMA YPHB

Perpustakaan Agrivana Vidya berdiri dan beroperasi sejak tahun 1998 seiring berdirinya sekolah. Kini, perpustakaan yang telah lama berkecimpung di dunia literasi ini menjadi salah satu rujukan bagi perpustakaan lain di sekitarnya. Dengan perolehan akreditasi A pada 14 April 2023 lalu mengokohkan peran dan fungsi perpustakaan itu sendiri sebagai sebuah Lembaga yang memiliki tempat tersendiri dalam dunia pendidikan. Perpustakaan Agrivana Vidya SMA YPHB telah disahkan keberadaanya dengan terbitnya SK kepala sekolah nomor 9/YPHB/1419/1998. Kini Perpustakaan SMA YPHB memiliki koleksi lebih dari 5.225 judul buku cetak. Di samping itu, dengan 7.874 eksemplar buku yang telah tersedia diharapkan mampu memberikan berbagai pengetahuan dan keterampilan kepada pemustakanya.

Selain menyediakan buku bacaan dengan berbagai tempat yang menarik, Perpustakaan SMA YPHB telah menyediakan berbagai fasilitas yang dapat dinikmati oleh seluruh pemustaka yang datang, antara lain Ruang Baca, Ruang Multimedia, Ruang Teater, Pojok Haji, Taman Baca yang dapat digunakan sewaktu-waktu untuk kepentingan berliterasi.

Perpustakaan SMA YPHB berkomitmen untuk mendukung pendidikan dengan menyediakan sumber belajar yang komprehensif dan lingkungan yang kondusif untuk belajar. Dengan berbagai layanan dan fasilitas yang disediakan, perpustakaan ini berusaha memenuhi segala kebutuhan literasi siswa dan meningkatkan kualitas pendidikan di sekolah. 

Permintaan Buku

Pengguna bisa mengajukan permintaan agar perpustakaan membeli buku tertentu yang belum tersedia di koleksi perpustakaan. 

Perpanjang Online

Pengguna dapat memperpanjang masa pinjaman buku tanpa harus datang ke perpustakaan.


Peminjaman Ruang

Pengguna dapat memesan ruang atau fasilitas tertentu di perpustakaan, seperti ruang multimedia, ruang diskusi, atau ruang baca untuk pembelajaran. 

Kritik & Saran

Perpustakaan Agrivana Vidya SMA YPHB selalu terbuka untuk menerima kritik dan saran untuk meningkatkan kualitas layanan.  

Survei Kepuasan

Pengguna dapat mengisi untuk mengetahui seberapa baik perpustakaan telah memenuhi harapan,memperbaiki dan meningkatkan layanan perpustakaan 

Sekilas tentang Perpustakaan Agrivana Vidya 

SMA YPHB

✔️Sudah terakreditasi "A"

Perpustakaan Agrivana Vidya SMA YPHB telah terakreditasi A pada tanggal 14 April 2023.


✔️Memiliki design tempat yang kekinian dan representatif

Perpustakaan Agrivana Vidya SMA YPHB memiliki ruang indor (ruang sirkulasi, ruang baca yang nyaman, ruang referensi dan multimedia, ruang teater) dan outdor (taman baca)

✔️Memiliki layanan yang bervariasi

Perpustakaan Agrivana Vidya SMA YPHB memiliki layanan yang terdiri dari layanan unggulan, layanan reguler dan layanan inovasi.

✔️Jenis koleksi yang beragam

Perpustakaan Agrivana Vidya memiliki beberapa jenis koleksi yang terdiri dari buku (buku tercetak dan buku elektronik/ ebook), referensi (kamus, ensiklopedia, globe, atlas dll), serial, koleksi digital (kaset, VCD, DVD, CD).

Galeri Perpustakaan Agrivana Vidya

SMA YPHB